Pada hari Jumat, 15 Agustus 2025, East Java Super Corridor (EJSC) kembali menghadirkan sebuah program pengembangan diri bertajuk “Bukan Sekedar Bicara”, sebuah workshop yang berfokus pada peningkatan kepercayaan diri melalui keterampilan public speaking.
Workshop ini menghadirkan Berdit Zanzabela, seorang News Anchor sekaligus Dosen Praktisi, yang membagikan pengalaman serta tips praktis dalam berbicara di depan publik. Dalam penyampaian materinya, Berdit menekankan bahwa public speaking bukan sekadar kemampuan berbicara, tetapi seni menyampaikan pesan dengan percaya diri, pengaruh, dan makna.
Peserta workshop yang terdiri dari mahasiswa, pelajar, hingga profesional muda terlihat antusias mengikuti setiap sesi yang dikemas interaktif dan aplikatif. Tidak hanya teori, para peserta juga diajak langsung untuk melatih teknik berbicara, mengelola rasa gugup, hingga membangun karakter dalam komunikasi.
Melalui kegiatan ini, EJSC berharap bisa mendorong lebih banyak generasi muda untuk berani berbicara, percaya diri menyampaikan ide, dan siap tampil di berbagai kesempatan publik.
Alamat :
Jalan Pahlawan No.31 Kota Madiun
Email :
bakorwilmadiun@gmail.com
Telepon :
(0351 464151)
© 2011-2025. All Rights Reserved.